Garut – Menjelang berbuka puasa, Polres Garut kembali melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat. Minggu (09/03/2025).
Kegiatan tersebut dilakukan oleh Personil Polres Garut yang dipimpin oleh Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Genilang.
Mereka membagikan takjil gratis kepada masyarakat yang melintas di depan Mako Polres Garut.
Takjil yang dibagikan berupa makanan dan minuman ringan, seperti kolak, es teh, dan kurma, Masyarakat yang menerima takjil tersebut sangat antusias dan mengucapkan terima kasih kepada Polres Garut.
Kapolres Garut mengatakan bahwa kegiatan membagikan takjil gratis tersebut merupakan bagian dari kegiatan sosial Polres Garut dalam rangka memperingati bulan suci Ramadan.
“Kita ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama pada bulan suci Ramadan ini,” kata Kapolres Garut.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Garut juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban, serta meningkatkan kegiatan keagamaan selama bulan suci Ramadan.
“Kita menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban, serta meningkatkan kegiatan keagamaan selama bulan suci Ramadan,” kata Kapolres Garut.
Dengan dilaksanakannya kegiatan membagikan takjil gratis tersebut, diharapkan dapat meningkatkan keakraban dan kepedulian antara Polres Garut dengan masyarakat, serta memberikan kebahagiaan kepada masyarakat yang menerima takjil tersebut.